Pimpin Apel Sumpah Pemuda Ke-94, Bupati Tabalong : Pemuda Terus Bersatu Majukan Tabalong Jadi Lebih Baik


 

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 di Halaman Pendopo Bersinar Tanjung, Kecamatan Murung, Jum’at (28/10/2022).

Upacara tersebut dipimpin langsung Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani diikuti jajaran TNI-Polri, ASN, Mahasiswa, Pelajar, KNPI Tabalong, Pemuda Panca Marga (PPM) serta sejumlah instansi vertikal dilingkungan Pemkab Tabalong.

Dalam kesempatan itu, dirinya menyampaikan bahwa pemuda di Tabalong harus terus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) karena tantangan ke depan yang jauh lebih berat.

Peningkatan kualitas SDM pemuda bisa melalui pendidikan formal seperti perguruan tinggi dan pendidikan non formal melalui kegiatan-kegiatan pelatihan kerja.

“Semoga dengan peringatan ini, pemuda terus bersatu untuk memajukan bangsa khususnya memajukan Kabupaten Tabalong lebih baik lagi dari waktu ke waktu,” ucapnya.

Bupati Tabalong juga turut menyampaiklan sambutan dari Menpora RI. Ia mengatakan, peringatan Hari Sumpah pemuda bertajuk “Bersatu Bangun Bangsa” yang selalu memiliki arti penting karena ancaman-ancaman  terhadap kesatuan yang selalu ada bersamaan dengan cita-cita mewujudkan kejayaan Indonesia.

Sehingga dapat memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia.

“Inilah yang menjadi tekad kita untuk meneruskan perjuangan kemerdekaan mewujudkan cita-cita pada saat ini dan sepanjang masa dan semangat untuk selalu bersungguh-sungguh membangun Indonesia yang merdeka, berdaulat, bersatu, adil dan makmur secara dinamis sesuai konteks  lingkungan strategis yang selalu berubah,” katanya

Menurutnya, pemuda sekarang adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa mendatang maupun sekarang yang menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia dengan mandat menjadikan nilai-nilai persatuan di atas segala-galanya.

“Pemuda bukan hanya menjadi pelaku penting membangun ketangguhan bangsa dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045, tetapi juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjangan masa,” ujarnya.

Diharapkannya, upaya pemberdayaan dan pengembangan pemuda menjadi kreatif, inovatif, kolaboratif dan mandiri serta berkarakter mulia perlu dikembangkan, agar pemuda dapat menghadapi situasi yang tidak menguntungkan dan mampu mencapai prestasi tinggi.

“Oleh karena itu, pada kesempatan yang baik ini, bermula Titik Nol Ibu Kota Nusantara, kami mengajak seluruh elemen bangsa menghimpun kekuatan dan semangat untuk bergerak, mendorong pemuda Indonesia untuk mengembangkan berbagai potensi yang ada demi membangun kejayaan sepanjang masa,” harapnya. (sah)

Posting Komentar untuk "Pimpin Apel Sumpah Pemuda Ke-94, Bupati Tabalong : Pemuda Terus Bersatu Majukan Tabalong Jadi Lebih Baik"